Laman

Senin, 15 Desember 2014

Kontingen Porprov Mentawai: “Ana Laita!”

Berita dari www.dharmasrayatoday.com



Wakil Bupati Dharmasraya, H. Syafruddin R. bersama jajarannya dan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Dharmasraya berbangga hati menyambut kedatangan Kontingen Kabupaten Mentawai di halaman kantor Bupati Dharmasraya, Senin (15/12). 

Latihan Perdana di Dharmasraya, Kesebelasan Pasaman Barat Fokus Jaga Kebugaran



Kesebelasan Porprov Pasaman Barat menggelar latihan perdana pada Minggu sore (14/12) di lapangan sepakbola Padang Bintungan. Latihan dimulai pukul 16.00 WIB dan dipimpin langsung oleh pelatih kepala Novi Antoni. Latihan perdana ini hanya difokuskan pada kebugaran dan memaksimalkan kondisi fisik pemain sebelum menghadapi pertandingan pertama pada tanggal 17 Desember nanti.

“Persiapan Tim telah kami lakukan jauh hari menjelang pelaksanaan Porprov. Seluruh pemain juga telah mematangkan latihan taktikal dan strategi, jadi latihan sore ini hanyalah untuk mencoba mengenali lapangan pertandingan dan menjaga kebugaran pemain”, tutur Novi Antoni, pelatih kepala Pasaman Barat. Tim Pasaman Barat, yang tergabung dalam pool A, bersama Kota Padang, Padang Panjang dan Pesisir Selatan akan melakukan pertandingan penyisihan grup di Lapangan Sepakbola Padang Bintungan, mulai tanggal 17 Desember hingga tanggal 20 Desember 2014.

Menanggapi peluang Tim yang diasuhnya pada pagelaran Porprov tahun ini, Novi mengaku cukup optimis mampu bahwa kesebelasan Pasaman Barat akan meraih prestasi tertinggi. “Kemarin (Porprov ke XIII) kita dapat perak, tahun ini kita akan bawa emas ke Pasaman Barat dari cabang sepakbola. Materi pemain bagus, persiapan cukup dan motivasi anak-anak juga sangat tinggi. Semua peserta pasti telah mempersiapkan tim-nya dengan baik dan maksimal. Tapi, InsyaAllah, kita bisa. Target kita emas” tutur Novi sesaat setelah menutup sesi latihan perdana tim-nya di Padang Bintungan. (so)

Senin, 01 Desember 2014

Postingan di Awal DESEMBER

Ini bulan Desember, bulan terakhir di tahun 2014. banyak target saya yang belum tercapai. Tapi yang lebih penting dari itu, memang tak ada target yang akan saya capai.. hehehe. Becanda, balik ke topik. Sebenarnya ada beberapa target yang memang ingin saya capai. Tapi saya lupa itu, ibarat debu yang ada di meja saya, saya tiup lalu terbang entah kemana.

Ini pos tak akan menceritakan apa-apa. Saya hanya sedang bingung mau melakukan apa. Dari pada termenung karena bingung mending nambah daftar tulisan di blog, walau rating ni blog ga keren-keren amat.

Ini saya lagi bingung nih mau nulis apa..

Oke, ini awal Desember. Ini pos pertama saya di bulan Desember ini
Dan sudah saatnya buat resolusi untuk tahun 2015, Oke.